It's me, Just me and Only me part. 10


“kau benar-benar mau ku perkenal kan sama renita???? Apa sih bagusnya dia,sampai-sampai kamu jatuh hati sama dia???”,Tanya ku kesal.
“entah lah, mungkin saja peruntungan cinta ku bulan ini 99% kan aku bisa lebih dekat dengan renita”,jawabnya.
Tak lama kemudian bel berbunyi. Kami pun bergegas menuju kelas, karena jam terakhir ini pak danger yang mengajar. Hyuuuuu!!!!! Entah kenapa aku takut kalau rio akan dekat-dekat dengan renita. Hah!!! Insting ku mengatakan ini adalah firasat buruk.
Akhirnya pak danger memasuki kelas, seperti biasa setiap kali pak danger sudah menjelas kan dia akan menyuruh ku maju, tapi hari ini aku bebas. Pak danger lebih memilih renita yang murid baru, ketimbang aku. Aku sangat bersyukur.
“nah, renita kamu an murid pindahan SMA 1 Berau, tolong selesaikan soal nomor 2 ini”,kata pak danger pada renita.



“baik pak”,sahut renita.
“dan, seperti biasa kiki kamu maju untuk nomor 6 ya?????”,kata pak danger.
Haissss!!!!!!!! Mati lah aku, memang bukan aku yang maju untuk pertama. Tapi aku dapat giliran yang nomor 6,maka aku nggak ngerti cara yang di pake bapaknya tuh!!!.
“lah, ko’ saya terus pak??? Kasih kesempatan yang lainnya dong pak??? Nanti nilainya lari ke saya semuanya??”,jawab ku.
“hahhahahha… tidak apa-apa nilainya lari semua ke kamu. Paling teman-teman mu yang lain bingung, ya kan???? Bapak ingin lihat kali ini kamu punya rumus apa lagi untuk kami, siapa tau rumus-rumus mu mudah di mengerti”,jawab bapaknya.
Lalu tiba-tiba renita menyahut…….
“sudah lah pak, paling kiki nggak bisa ngerjain soal nomor 6 itu. Makanya dia nggak berani maju, ya kan ki?????”,Tanya nya pada ku dengan tampang mengejek.
“haaa???? Tidak mungkin kiki tidak bisa menjawab soal nomor 6 ini. Biasanya dia selalu punya rumus-rumus rahasia. Benar kan ki??????”,Tanya pak danger pada ku.
“mmmm, memang benar pak. Tapi untuk soal yang satu ini,saya memang sedang buntu. Maaf pak??”,jawab ku lemas. Hah!!! Entah kenapa aku jadi bingung sama renita. Itu juga salah satu sifat jeleknya yang nggak aku suka. Selalu meremeh kan orang lain, dan menganggap dirinya lah yang paling benar. Dia persis seperti vero, selalu memanfaat kan papa saja.

---------------------------------- To Be Continued ------------------------------

Komentar

Postingan populer dari blog ini

My Sweet 18th